Berita

Kanada mempercepat proses visa untuk menarik tenaga asing bidang teknologi (3)

Kanada mempercepat proses visa untuk menarik tenaga asing bidang teknologi (3)

Ethan Baron, San Jose Mercury News

Ketidakpastian terkait visa AS dan antrean panjang untuk memperoleh green card menyebabkan pindahnya para tenaga kerja terampil keluar dari Lembah Silikon, menyebar ke tempat lain, jauh sebelum terpilihnya Presiden Trump. Kanada telah lama berusaha untuk mengembangkan pusat teknologinya, salah satunya dengan menempatkan papan iklan di sepanjang jalan tol Bay Area sejak tahun 2013 untuk menarik para tenaga kerja.

Para pengamat melihat situasi saat ini membuat Kanada menjadi semakin menarik bagi para tenaga kerja asing.

Matthew Kolken, seorang pengacara pengurusan proses izin imigrasi,  yang kantornya membantu para klien yang ingin bermigrasi ke AS dan Kanada, mengatakan bahwa ada sekitar selusin klien yang memutuskan untuk pindah ke Kanada walaupun mereka masih dalam proses resmi untuk datang ke AS.

“Mereka sudah menyerah terhadap impian Amerika mereka,” kata Kolken. “Jika anda ingin merencanakan karir dan masa depan. Mengapa harus menunda seluruh potensi anda jika ada kesempatan di depan mata bahwa ada negara lain yang akan menerima anda dengan tangan terbuka?”

Dua tahun yang lalu, seorang teknisi perangkat lunak Vikram Rangnekar, warga negara India, bermigrasi dari Bay Area ke Kanada bersama istri dan dua anaknya. Dia meninggalkan tempat dan pekerjaan yang selama ini dia cintai.

“Kami biasa pergi ke Santa Cruz,” kenang Rangnekar, 36, yang hidup di Saratoga. “Saya biasa berkendara melalui Highway 17. Seperti sebuah trek balapan, kami adalah salah satu dari sedikit keluarga yang terbiasa berkendara ke San Fransisco setiap akhir pekan. “Bekerja di LinkedIn, katanya, “adalah hal yang terbaik yang terjadi pada saya.”

Walaupun dia telah menghabiskan waktu selama enam tahun dengan visa H-1B, belum terlihat tanda-tanda dia akan mendapatkan green card. Visa H-1B mengunci pemohon visa dengan perusahaan yang mempekerjakannya. Rangnekar ingin tinggal secara permanen akan tetapi juga fleksibilitas dalam hal pekerjaan dan karir. Keluarga itu pindah ke Toronto,  tempat dia saat ini bekerja untuk sebuah perusahaan rintisan teknologi, dan dalam waktu senggangnya dia mengelola situs Mov North, sebuah forum laman untuk orang-orang yang tertarik untuk pindah ke Kanada.

Terakhir diperbaharui 17 Januari 2024