Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara, Sutrisman dalam hal ini diwakilkan oleh Kepala Divisi Keimigrasian Silvester Sili Laba menghadiri acara Deklarasi Janji Kinerja dan Pencanangan Pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani yang dilaksanakan di Kantor Imigrasi Kelas II TPI Belawan, Medan (11/02/2020).
Adapun rangkaian kegiatan yang dilaksanakan, diantaranya Penandatanganan Piagam Penandatanganan ZI menuju WBK & WBBM, Penandatanganan Komitmen Bersama, Penandatanganan Pakta Integritas, Pembacaan Deklarasi Janji Kinerja oleh Kepala Kantor Imigrasi Kelas II TPI Belawan Berthi Mustika.
Sementara itu, ditempat terpisah Kepala Bidang Intelijen dan Penindakan Keimigrasian I Sabarita Ginting mewakili Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara menghadiri Deklarasi Janji Kinerja yang diselenggarakan di Kantor Imigrasi Kelas I TPI Polonia. Dalam rangkaian kegiatan deklarasi ini juga dilaksanakan launching e-paspor. Turut hadir dalam acara ini Plt. Walikota Medan Ahkyar nasution, Polrestabes Medan, Kajari medan, serta Perwakilan dari Ombudsman Perwakilan Sumatera Utara, dan Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Polonia Samuel Toba beserta jajaran.
Dengan dilaksanakannya Deklarasi Janji Kinerja dan Pembangunan Zona Integritas, secara resmi Imigrasi Belawan dan Imigrasi Polonia berkomitmen menjadi Satuan Kerja yang bebas dari praktik korupsi dan selalu memberikan pelayanan publik terbaik kepada masyarakat.
I Sabarita Ginting yang mewakili Kakanwil Kemenkumham Sumut menegaskan janji kinerja merupakan janji yg harus dipenuhi.
“Oleh karena itu dituntut untuk berlari dari segi inovasi agar bisa bersaing di revolusi industri 4.0 sesuai perintah Presiden Republik Indonesia,” tandasnya.
Disamping itu, Kepala Pusat Data dan Informasi Penelitian Hukum dan Hak Asasi Manusia T. Daniel L. Tobing berkunjung ke Kantor Imigrasi Kelas I TPI Polonia. Kunjungan ini dalam rangka mempersiapkan kesiapan Kantor Imigrasi Kelas I TPI Polonia terkait predika Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dam Melayani (WBBM). Kepala Divisi Keimigrasian Silvester Sili Laba beserta jajaran turut mendampingi kunjungan T. Daniel L. Tobing ini.*** (HUMAS)
Terakhir diperbaharui 17 Januari 2024